banner 728x90

Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Patroli Jelang Sahur

Antisipasi Kriminalitas, Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Patroli Jelang Sahur

banner 728x90

Ex-pose.net, Tangerang – Guna mencegah gangguan kamtibmas selama Bulan Ramadhan 2022, Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Polda Banten melakukan patroli menjelang sahur diwilayah Kecamatan Pasar Kemis dan Kecamatan Sindang Jaya Kabupaten Tangerang. Selasa ( 05/04/2022 ) pukul 01.30 Wib

Kegiatan patroli tersebut diantaranya bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memantau aktivitas masyarakat menjelang sahur di Bulan Puasa, petugas juga memberikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada warga masyarakat supaya di Bulan Ramadhan ini situasi dilingkungan tempat tinggalnya bisa aman dan kondusif, sehingga dapat menjalankan ibadah puasa dengan khusyuk.

banner 325x300

Petugas juga menghampiri anak-anak muda yang masih berkumpul di jalan raya Grand Batavia dan dihimbau agar segera membubarkan diri, Kemudian patroli mengarah dipemukiman warga untuk terus memantau situasi kamtibmas agar diwilayah hukum Polsek Pasar Kemis tetap aman dan kondusif.

BACA JUGA :  Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi Tahun 2022

Kapolsek Pasar Kemis Kompol Maryadi melalui Pawas Iptu Eko Wijanarko mengatakan bahwa kegiatan patroli menjelang sahur ini untuk meningkatkan keamanan saat Bulan Suci Ramadhan sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadanya dengan khusuk dan situasi kamtibmas menjadi aman dan kondusif.

“Kegiatan patroli rutin selama bulan Ramadhan ini dilaksanakan salah satunya untuk menjaga kekondusifan Kamtibmas shingga masyarakat yang berpuasa dapat menjalankan ibadahnya dengan khusyuk. Disamping itu juga untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan.” Tuturnya. [Red]

BACA JUGA :  Pilkades Serentak Aman, Polres Demak Gelar Apel Konsolidasi

Related posts:

banner 728x90
Bagikan ini
banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Home : Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Patroli Jelang Sahur

banner 451x150